Mudah Banget!!! Cara Belajar Membuat Blog Gratisan di Blogger untuk Pemula

Masamin.web.id - halo sahabat masamin! Masih bingung bagaimana caranya membuat blog? Jangan khawatir karena di sini saya akan memberikan tutorial bagaimana caranya membuat blog dengan baik yang benar dan memiliki banyak viewer karena artikel yang menarik. Sebelum ke cara membuat blog pastikan kamu sudah menentukan judul atau Niche blog, platform yang digunakan dan memiliki domain milik sendiri. 

Website dan blog memiliki dua jenis yaitu blogger dan WordPress di mana masing-masing website memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing sehingga kamu bisa memilih sesuai seleramu sendiri.

Apa itu blog? 

Blog merupakan salah satu website yang memberikan informasi berupa artikel di mana artikel tersebut dikelola oleh beberapa orang dan diberikan ke khalayak ramai untuk memberikan informasi yang bermanfaat dan terbaru. 

Artikel yang disediakan oleh blog bisa berupa teks, foto, video, dan lain-lain. Selain itu lu juga bisa menghasilkan uang, bagi kamu yang penasaran silakan baca artikel ini nggak selesai.

Apa perbedaan blog dan website? 

Sebenarnya untuk mendalami perbedaan antara blog dan website sangatlah mudah. Perbedaan blog dan website yaitu terletak pada platform yang digunakan seperti blog menggunakan blogger sedangkan website menggunakan wordpress.org. 

Cara membuat blog di blogger

Untuk membuat blog secara gratis kamu dapat melakukannya dengan mudah dan cepat caranya adalah sebagai berikut: 

1. Membuat akun Gmail (baru).

2. Jika sudah selesai atau sudah memiliki akun Gmail langsung saja buka halaman blogger.

3. Buka pada pencarian yang paling atas .

4. Setelah itu pada menu beranda blogger klik "buat blog anda"

5. Masukkan email anda, klik selanjutnya

6. Setelah itu masukkan kata sandi, centang tampilkan sandi supaya mempermudah untuk membuatnya. jika sudah klik selanjutnya.

7. Setelah itu masukkan nama blog yang ingin anda gunakan. Jika sudah klik next 

8. Kemudian masukkan nama alamat url atau domain anda. Jika sudah klik next 

9. Lalu konfirmasi nama blog anda sesuaikan dengan yang awal saja. Jika sudah klik finish

10. Selesai. Berikut adalah tampilan awal blog  yang baru saja didaftarkan di blogger.


Nah jika sudah selesai pada tahap awal pendaftaran membuat blog maka tahap selanjutnya yaitu kalian membuat artikel sesuai dengan inspirasi dan pengalaman anda. Dan usahakan blog yang dibuat sesuai dengan niche tanpa dicampur aduk dengan blog lainnya. 

Kapan blog bisa didaftarkan di adsense?

Untuk mendaftarkan blog ke Google AdSense minimal memiliki konten yang original dan berkualitas tinggi supaya Google dengan mudah menerima blog anda. 

Selain itu minimal artikel pada konten yaitu adalah 30 konten artikel dan memiliki visitor satu hari minimal 100. Lalu umur blog harus sudah 2 bulan supaya lebih mudah diterima oleh AdSense. 

Kesimpulan 

Dari artikel cara membuat blog dapat kita simpulkan bahwa membuat blog itu sangat mudah dan simple jika punya keinginan. Yang sulit adalah melawan malas untuk menulis dan berpikir. 

Semoga artikel ini bermanfaat jangan lupa untuk share kepada teman-teman yang lain. terimakasih.

Posting Komentar untuk "Mudah Banget!!! Cara Belajar Membuat Blog Gratisan di Blogger untuk Pemula"